Thailand dan Australia Perkuat Kerja Sama Pertahanan

PM Australia dan Thailand setuju untuk meningkatkan hubungan kedua negara menjadi "Kemitraan Strategis".

Australia dan Thailand telah sepakat untuk mempererat hubungan dan meningkatkan kerja sama dalam bidang pertahanan, pemberantasan kejahatan, serta perdagangan, kata Perdana Menteri Australia Scott Morrison.

Morrison dan Perdana Menteri Thailand Prayut Chan-o-cha setuju untuk meningkatkan hubungan kedua negara menjadi "Kemitraan Strategis".

“Mengingat perubahan strategis yang berkembang di kawasan ini, melalui Kemitraan Strategis ini kami akan meningkatkan kerja sama di bidang-bidang utama, termasuk pertahanan dan keamanan, urusan siber, anti-pencucian uang, dan pemberantasan kejahatan transnasional,” kata Morrison.

Pengumuman itu datang menjelang KTT ASEAN-Asia Timur virtual dan KTT virtual ASEAN-Australia akhir pekan ini.

Thailand adalah salah satu dari 10 mitra dagang teratas Australia.

Thailand adalah salah satu dari 10 mitra dagang teratas Australia.

"Hubungan perdagangan kami akan tumbuh semakin penting karena kedua negara pulih dari pandemi COVID-19," kata Morrison. (Reuters)

Share: