Tarik Cuan, Sebagian Pelabuhan Bangkok akan Dijadikan Kompleks Hiburan

Rencana pengembangan tersebut bertujuan memaksimalkan efisiensi dan menghasilkan pendapatan dari area pelabuhan.

Kementerian Transportasi Thailand telah mengumumkan rencana untuk mengubah sebagian Pelabuhan Bangkok menjadi “kompleks hiburan” sebagai bagian dari inisiatif pembangunan strategis. Namun, para pejabat menekankan perlunya peraturan dan tindakan yang lebih jelas dari pemerintah sebelum melanjutkan.

Manaporn Charoensri, wakil menteri transportasi Thailand, mengklarifikasi bahwa pemerintah tidak berniat merelokasi Pelabuhan Bangkok sepenuhnya. Sebaliknya, fokusnya adalah memperbaiki pelabuhan yang ada untuk meningkatkan sistem transportasi air dan logistik.

Rencana pengembangan tersebut bertujuan memaksimalkan efisiensi dan menghasilkan pendapatan dari area pelabuhan seluas 2.353 rai (928 acre). Hal ini termasuk memanfaatkan kembali ruang-ruang yang kurang dimanfaatkan untuk proyek perumahan dan komersial di bawah Rencana Pengembangan Pelabuhan Cerdas.

Menanggapi kekhawatiran mengenai kompleks hiburan yang diusulkan, Manaporn menjelaskan Pelabuhan Bangkok memang menjadi salah satu target proyek ini, namun tidak akan menghabiskan seluruh area. 

Otoritas Pelabuhan Thailand memiliki rencana untuk mengembangkan Pelabuhan Bangkok sebagai Pelabuhan Cerdas, termasuk kawasan komersial serba guna, transshipment yang lebih efisien, pembangunan stadion, dan relokasi penduduk ke gedung-gedung bertingkat.

Wamenhub menegaskan, kompleks hiburan hanyalah salah satu aspek dari strategi pembangunan secara keseluruhan.

Usulan proyek kompleks hiburan ini merupakan bagian dari kebijakan pemerintah yang harus disampaikan ke DPR. Para pejabat menunggu peraturan dan tindakan yang lebih rinci sebelum melanjutkan rencana tersebut.

Strategi pengembangan ini menandai perubahan signifikan dalam pemanfaatan Pelabuhan Bangkok, menyeimbangkan peran tradisionalnya dalam bidang logistik dengan usaha komersial dan hiburan baru.

Seiring berjalannya proyek, kemungkinan besar proyek ini akan menarik perhatian baik dari pendukung maupun pengkritik pembangunan kembali perkotaan di ibu kota Thailand.

Share: