Sementara SPR 4 dengan magasin 5 peluru berbobot hanya sekitar 12 kg.
Senapan runduk SPR 2 buatan PT Pindad sudah mencuri perhatian dan diincar negara-negara Timur Tengah.
Senapan runduk SPR 2 juga pernah ikut pameran alutsista di Jordania bahkan masuk dalam kategori senjata terbaik dalam eksibisi tersebut.
Tak heran jika SPR 2 buatan PT Pindad ini diminati pula oleh negara-negara lain.
Meski sudah memiliki senapan runduk SPR 2 yang diakui kehebatan dan kualitasnya, Pindad tak mau berhenti berinovasi.
Pada tahun 2017 silam, PT Pindad memperkenalkan produk senapan runduk terbaru milik mereka yang diber kode SPR 4.
Apa bedanya dengan SPR 2 yang sudah terlanjur jadi primadona di pasukan militer dalam dan luar negeri?
SPR 4 ini didesain dengan ukuran lebih kecil dari SPR 2 dan bobotnya juga lebih ringan.
Dengan bobot yang lebih ringan, diharap SPR 4 ini bisa membantu para penembak jitu yang harus membawa-bawa senapannya ke lokasi yang lebih sulit dijangkau.
Walau SPR 4 ini lebih baru dibanding SPR 2, senapan runduk ini memiiki jangkauan tembak yang lebih pendek.
SPR 4 memiliki jangkauan tembak efektif hingga jarak 1,5 kilometer sementara SPR 2 mampu menjangkau hingga jarak 2 kilometer.
Namun yang membuat SPR 4 spesial adalah amunisinya yang tidak standar dan tidak seperti senapan runduk pada umumnya.
SPR 4 menggunakan peluru yang diciptakan khusus untuk memaksimalkan kemampuan sniper atau penembak jitu jarak jauh.
Pelurunya menggunakan jenis peluru rimless yang berbentuk bottle necked dengan kaliber 8,6 x 70 mm.
Peluru ini bisa dengan mudah melumpuhkan target lunak atau target manusia meski memang tidak sekuat peluru 12,7 mm seperti milik SPR 2.
Peluru 12,7 mm yang digunakan SPR 2 memang dirancang untuk bisa menembus kendaraan lapis baja atau tank.
Memang secara spesifikasi jangkauan tembak dan kekuatan peluru SPR 4 ini di bawah SPR 2.
Namun, SPR 4 mengisi celah lain dengan mengunggulkan bobotnya yang relatif ringan.
Sebagai perbandingan, SPR 2 dengan magasin penuh berisi 5 peluru memiliki bobot total hingga 19,5 kg.
Sementara SPR 4 dengan magasin 5 peluru berbobot hanya sekitar 12 kg.
Hal ini membuat SPR 4 lebih ringan dibawa-bawa prajurit dan bisa memindahkannya seorang diri dengan mudah.
Untuk misi sniper di lokasi yang sulit, SPR 4 bisa menjadi pilihan. (zonajakartapr)
SPR 4 juga sudah dilengkapi peredam hentakan dan suara seperti SPR 2 agar saat peluru diluncurkan tidak terdengar suara bising dan lokasi sniper tetap terjaga.




