Bareskrim Naikkan Kasus Dugaan Investasi Bodong Binomo ke Penyidikan

Penyidik menemukan peristiwa pidana dan penyidik telah meningkatkan statusnya ke penyidikan.

Kepala Biro Penerangan Masyarakat (Karo Penmas) Divisi Humas Polri Brigjen Pol Ahmad Ramadhan menyatakan Polri menaikkan status Kasus dugaan penipuan investasi bodong berkedok aplikasi trading binary option Binomo ke tahap penyidikan.

"Penyidik menemukan peristiwa pidana dan penyidik telah meningkatkan statusnya dari penyelidikan ke penyidikan," kata Ramadhan dalam jumpa pers secara virtual, Jumat (18/2/2022).

Kasus dugaan penipuan investasi bodong berkedok aplikasi trading binary option Binomo dinaikan dari tahap penyelidikan ke tahap penyidikan oleh tim penyidik Direktorat Tindak Pidana Ekonomi Khusus (Dittipideksus) Bareskrim Polri.

"Penyidik menemukan peristiwa pidana dan penyidik telah meningkatkan statusnya dari penyelidikan ke penyidikan," kata Kepala Biro Penerangan Masyarakat (Karo Penmas) Divisi Humas Polri Brigjen Pol Ahmad Ramadhan dalam jumpa pers secara virtual, Jumat (18/2/2022).

Sebelumnya, Direktur Tindak Pidana Ekonomi (Dirtipideksus) Bareskrim Polri, Brigjen Whisnu Hermawan menyatakan, pihaknya telah memeriksa delapan orang yang menjadi korban investasi bodong berkedok aplikasi trading Binary Option Binomo. Dari pemeriksaan itu polisi menduga para korban mengalami kerugian yang jika digabungkan mencapai Rp 3,8 miliar. (antara, foto: iklan binomo)


Share: